-->

7 British slang words

7 Bahasa Slang British

7 British slang words
Tahukah kamu apakah itu "slang"? " Slang adalah bahasa gaul, sekarang kita mau bahas beberapa English Slang yang digunakan di British sana atau Negera Inggris. Slang ini digunakan ketika kita dalam situasi informal alias santuy jarang sekali digunakan dalam situasi formal, kamu bisa menggunakannya ketika becanda atau membicarakan hal hal yang receh.
Kita bahas satu persatu okey.




1. gutted - kata ini adalah sebuah adjective yang memiliki arti kecewa. Siapa sih yang enggak pernah kecewa, coba sebutkan bahkan diri kamu sendiri pernah atau sering merasa kecewa. Nah kamu bisa mempergunakan slang satu ini untuk mengungkapkan rasa kecewa kamu.

  • I'm gutted, my friend snatch my crush (Gue kecewa, temen gue ngerebut gebetan gue.)


2. Bloke - kata ini merupakan slang yang artinya sama dengan dude atau guy yaitu kata lain dari man. Bosen kan kalau pake guys terus, helooo guys welcome back to my channel. Hehehe.

  • My friend is really a nice bloke. (Temen gue benar benar seorang yang baik.)


3. knackered - Ungkapan ini cocok bingit untuk mengungkapkan rasa lelah atau letih sekali. Bisa diungkapkan ketika lelah setelah bekerja, sekolah atau gelud hahha becanda. Kata ini juga merupakan adjective dan di baca nackered sama seperti kita membaca knee huruf "K"nya disenyapkan.

  • I went to a party last night and now I'm knackered! (Gue semalem pergi ke pesta dan sekarang gue cape banget.)


Baca juga | 13 Idiom Bahasa Inggris yang Sering Digunakan Dengan Contoh Kalimatnya

4. skint - buat klean yang bokek alias cekak duitnya bisa mengungakpkannya dengan slang satu ini. Lah gimana gak boke kerjaan cuma rebahan, nyari recehan doank kaya penulis. Wkwkkw.

  • I can't come out tonight, I'm skint. (Gue gak bisa keluar malem ini, gue lagi bokek.)


5. loaded - nah ini nihh kebalikan dari slang diatas, kalau yang ini duitnya banyak alias tajir punya banyak duit. Kaya contoh kalimat di bawah niih dia menang togel. Huss jangan maen togel ya bloke, gakkan berkah hidup klean nyari duit dari togel. Kalo dibawah contoh aja ya.

  • I just won the lottery – I'm loaded! (Gue baru aja menang undian - gue kaya!)


6. Chuffed - ungkapan slang ini mengungkapkan rasa puas. Naah gak chuffed gimana belajar pada daring bisa sambil rebahan sama makan belajarnya. Wkwk

  • My boss is dead chuffed that I signed a big client. (Bos gue puas banget karena saya mendapatkan klien besar.)


Terakhir yah para bloke.
7. Taking the mickey - hey bukan ngambil si mickey mouse ya artinya tapi artinya mengolok olok bukan untuk menyatakan mengolok olok atau ngebully ya tapi biasanya digunakan sebagai kalimat tanya. Liat aja deh contohnya di bawah.

  • I have feeling you are being sarcastic. Are you taking the mickey out of me? (Gue rasa lu lagi ngejek. Lu lagi ngejek gue ya?)

Gelud nyok. Hahah just pudding.

Oke itulah 7 English Slang di British sana, moon maaf nih bahasanya gak formal seperti biasanya menyesuaikan topik artikel. Peace love and gahul. Semoha bermanfaat dan menambah pengetahuan klean. Thanks.
LihatTutupKomentar
close